Kabupaten Cirebon || Metrosurya.net – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin bersama rombongan meninjau korban banjir di beberapa kecamatan Kabupaten Cirebon yang terdampak banjir, sekaligus memberikan uang duka pada korban yang meninggal dunia.
Dalam tinjauan tersebut, Bey bersama rombongan secara langsung memberikan uang duka pada keluarga Nana Kusdiana (29 tahun) warga Desa Ambit yang meninggal dunia saat banjir melanda wilayah setempat.
Menurut ayah korban, Waryono, saat banjir terjadi kemarin, anaknya hendak evakuasi saudaranya yang kebanjiran dan diduga terpeleset lalu jatuh.
Ketika hendak dibawa ke rumah sakit, nyawa sudah tak tertolong.
“Saya ucapkan terima kasih pada penjabat gubernur yang datang langsung ke rumah untuk tinjau banjir dan memberikan uang duka,” katanya, Kamis (7/3/2024).
Sementara itu, Pj. Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin mengungkapkan, banjir yang terjadi dikarenakan pendangkalan sungai dan meluap, sehingga masuk ke pemukiman warga.
“Kami segera mengirimkan surat ke Kementerian supaya menjadi prioritas dinormalisasi sungai Kabupaten Cirebon, khususnya Ciberes dan Cisanggung. Selain itu, perbaikan dan pembangunan tanggul di sepanjang aliran sungai tersebut,” ujarnya.
Masih dikatakan Bey, tanggul yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon sebagian besar berusia tua, maka perlu adanya peremajaan atau perbaikan secara menyeluruh.
“Tentunya kami akan semaksimal mungkin untuk mencegah banjir susulan,” pungkasnya.
Nuhari – MS